JAKARTA - Usai sukses menggelar turnamen Pocari Sweat Futsal Championship 2013, minuman isotonik tubuh ini kembali menggelar turnamen futsal antar-SMA se-Indonesia. Ini merupakan kali kelima turnamen futsal terbesar diselenggarakan sejak tahun 2010 lalu.
Turnamen ini merupakan bentuk komitmen dan konsistensi Pocari Sweat dalam memfasilitasi dan mewujudkan mimpi generasi muda Indonesia untuk berprestasi di bidang olahraga, terutama futsal.
Apabila tahun 2010, babak kualifikasi hanya diadakan di 10 kota, maka tahun 2014 babak kualifikasi akan diadakan di 18 kota dengan menghadirkan 514 tim futsal terbaik se-Nusantara. Kick off turnamen ini sendiri telah berlangsung sejak 3 Februari 2014 lalu.
“Support dari Kementerian Pemuda dan Olahraga Indonesia menjadikan turnamen ini sebagai ajang bergengsi. Turnamen ini juga bertujuan untuk mengembangkan potensi generasi muda Indonesia,” ucap Corporate Affair Director PT Amerta Indah Otsuka, Pratiwi saat jumpa pers di halaman Kementerian Pemuda dan Olahraga, Rabu (19/2/2014).
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Roy Suryo mengungkapkan bahwa pemerintah mendukung penuh turnamen ini. Sebab dengan diadakannya berbagai turnamen itulah bibit muda akan ditemukan.
“Saya mengapresiasi pihak mana pun yang berupaya membangun generasi muda Indonesia menjadi lebih positif. Semoga turnamen yang diikuti 514 tim ini akan kian meriah. Atas nama pemerintah kami sangat mendukung,” kata Roy Suryo.
“Mari gelorakan semangat berolahraga. Sebab yang dapat mengibarkan bendera Merah-Putih dan menyanyikan lagu Indonesia Raya di luar negeri yaitu para atlet,” sambung pakar telematika itu.
(rin)