Indonesia Warriors Belum Terbendung
Hendra Mujiraharja - Okezone
Indonesia Warriors vs Chang Thailand Slammers. (Foto: ABL)
BANGKOK – Indonesia Warriors melanjutkan rekor kemenangan beruntun di Asean Basketball League (ABL), malam ini. Menyambangi markas Chang Thailand Slammers, Indonesia Warriors menang dengan skor 90-74.
Kemenangan ini merupakan yang keenam kali secara beruntun diraih Indonesia Warriors di kompetisi ABL. Hasil ini membuat skuad besutan John Todd Purves memuncaki klasemen ABL dengan raihan enam kemenangan.
Bertanding di Bangkok University, Jumat (15/2/2013) malam WIB, The Slammers mencoba memberikan perlawanan pada kuarter pertama. Namun, Warriors mampu bermain sangat baik. Kendati Wutipong Dawsom berhasil mencetak tujuh poin di kuarter pertama, tapi tim tuan rumah tertinggal 24-16.
Di kuarter kedua, Steve Thomas membuka keunggulan bagi Warriors dan memperlebar jarak menajdi 26-16 atas The Slammers. Tim asal Thailand mencoba untuk memberikan perlawanan lewat Dawsom. Tapi, Warriors menutup kuarter kedua dengan keunggulan 44-35.
Warriors yang menjadi juara bertahan di ABL terus menjauh dari kejaran The Slammers. Thomas mencetak angka lewat layup untuk membawa Warriors memimpin 11 angka atas The Slammers. Sebenarnya, skuad besutan Joe Bryant mencoba untuk mendekati perolehan poin Warriors.
Namun lagi-lagi, Warriors mampu menjauhkan diri dari kejaran The Slammers lewat tembakan tiga angka Christian Sitepu dan Jerick Canada. Indonesia menutup kuarter ketiga kembali mampu menjauh dengan skor 65-56.
Dominasi itu berlanjut pada kuarter keempat. Mario Wuysang dkk terus mencetak angka dan tidak memberikan kesempatan kepada The Slammers mendekat. Juara bertahan ABL ini menang dengan skor 90-74.
Pemain asing asal Amerika Serikat, Chris Daniels mencetak angka tertinggi bagi Warriors dengan menghasilkan double-double 22 poin dan 14 rebound di pertandingan ini. Wuysang menambah dengan 16 poin untuk Warriors.
Semenntara itu dari kubu tuan rumah, Christien Charles menjadi penyumbang angka terbanyak dengan raihan double-double 27 poin dan 12 rebound. Dawsom juga tampil gemilang dengan mencetak 23 poin.
(hmr)