Hendra Mujiraharja - Okezone
Rabu, 13 Februari 2013 21:08 wib
Novak Djokovic. (Foto: Reuters)
DUBAI – Novak Djokovic berambisi untuk merebut gelar juara di turnamen tenis Dubai Duty Free. Petenis nomor satu dunia itu akan bersaing dengan Roger Federer dalam turnamen yang akan berlangsung bulan ini.
Setelah menyabet gelar juara di Australian Open bulan lalu, rasa percaya diri Djokovic sedang melambung tinggi. Petenis asal Serbia berusaha untuk mempertahankan gelar juara di turnamen Dubai selama tiga tahun beruntun 2009, 2010 dan 2011.
Permainan gemilang Djokovic mendapatkan pujian dari Wakil Presiden turnamen Dubai Duty Free, Colm McLoughlin. Dia menganggap kehebatan Djokovic hanya mampu disamai oleh Federer.
“Novak Djokovic sudah memperlihatkan dia adalah seorang jawara sejati dengan memenangi turnamen Dubai Duty Free sebanyak tiga kali. Keberhasilannya hanya mampu disamai oleh Roger Federer yang menjadi juara tahun 2003 hingga 2005,” kata McLoughlin.
Djokovic melakukan debut di Dubai pada tahun 2007. Saat itu dia kalah di babak perempatfinal dari Federer. Setahun berikutnya, Djokovic juga kalah dari Andy Roddick di babak semifinal.
Setelah itu, Djokovic menjadi juara di tahun 2009, 2010 dan 2011, sebelum Andy Murray menghentikan keperkasaaannya di tahun 2012 pada babak semifinal. McLoughlin yakin Djokovic akan merebutnya kembali dari tangan Murray.
“Djokovic sudah memperlihatkannya lagi dan lagi di pertandingan marathon yang berlangsung di Grand Slam, dia adalah seorang petarung dengan kualitas tertinggi dan kami bisa mengharapkannya untuk dapat mempertahankan gelar juaranya,” lanjutnya.
(hmr)