Randy Wirayudha - Okezone
Michael Gerard 'Mike' Tyson (kanan) bersama istri, Lakiha Spicer (ist)
NEW YORK – Siapa sangka dengan perangai keras cenderung buas yang dimiliki si legenda Mike Tyson, ternyata merupakan salah satu penggemar Justin Bieber. Tyson mengaku mengikuti betul update tentang penyanyi berusia 18 tahun hasil didikan artis R’n’B, Usher tersebut.
Meski begitu, mantan petinju berjuluk si Leher Beton itu tak hanya menggemari Bieber, tapi juga Rihanna, Kendrick Lamar, sampai Shania Twain. Semua itu dikatakan Tyson, lantaran sang Istri yang gemar memasukkan lagu-lagu kesukaannya di iPad milik Tyson.
“Saya hanya merasa dia cukup keren. Sepertinya, singlet terbarunya bersama Big Sean (As Long As You Love Me), juga sangat bagus. Jika Anda melihat iPad saya, saya punya semuanya di sini. Istri saya yang memasukkannya ke iPad saya. Yah, Anda tahu lah, ‘Justin? Kita masukkan ke sini’,” ungkap Tyson menirukan Istrinya.
“’Kita masukkan (lagu) Rihanna ke sini. Masukkan juga Kendrick Lamar,’ Istri saya memasukkan semuanya ke sini. Bahkan dia memasukkan Shania Twain – saya tidak tahu mengapa dia memasukkannya ke sini – dan saya tak bisa ingat lagu-lagu lainnya. Kadang saya mendengarkan Lloyd. Tapi lebih banyak saya mendengar lagu yang dimasukkan istri saya,” lanjutnya.
Sebagaimana halnya seorang fans terhadap idolanya, Tyson juga memberi pembelaan terhadap apa-apa yang salah di mata publik perihal Bieber. Banyak pihak yang mengatakan, Bieber sudah “salah jalan” akibat salah pergaulan.
“Justin tidak punya masalah apa-apa. Dia hanya menikmati hidupnya; tidak ada yang salah, dia tak melakukan sesuatu yang salah atau apapun,” bela Tyson, seperti dikutip MTVNews, Jumat (1/2/2013).
“Ganja juga sebenarnya tak harus dipermasalahkan. Dia tak ditahan atau berakhir di sebuah mobil yang ringsek (akibat mabuk dan kecelakaan). Dia benar-benar anak yang keren dan dia layak mendapat apa yang selama ini dia perjuangkan. Dia hanya menikmati hidup sebagaimana mestinya,” pungkas petinju yang pernah menggigit kuping Evander Holyfield itu.
(raw)